Kelebihan dan Kelemahan Penggunaan Komputer

Kelebihan dan kelemahan penggunaan komputer

    Hai hai hai.. kali ini saya akan membahas mengenai kelebihan dan kelemahan penggunaan komputer. Pada postingan sebelumnya sudah dibahas mengenai apa sih komputer itu ?.. nahh kali ini saya akan menjelaskan tentang kelebihan dan kelemahan penggunaan komputer itu sendiri. Di era sekarang ini kehidupan kita sudah tak asing lagi dengan yang namanya komputer, bahkan agar bisa dibawa kemana mana komputer sudah berevolusi menjadi komputer jinjing atau yang biasa kita sebut dengan laptop.

       Semua hal di dunia ini memiliki yang namanya kelebihan dan kekurangan pastinya, tidak terkecuali dengan komputer, dalam penggunaannya komputer memiliki berbagai kelebihan dan kelemahan sebagai berikut :

Kelebihan penggunaan komputer :

·       Kecepatan

    Semakin tinggi spesifikasi komputer, maka semakin cepat juga pemprosesan datanya. kecepatan disini merupakan kerja komputer yang dapat memproses miliaran bahkan triliunan operasi dalam 1 detik, dengan ini kita bisa lebih mengefisienkan waktu yang kita punya.

·       Keterandalan

         Ini dia kelebihan dari komputer yang kita sangat bisa rasakan dalam membantu mengerjakan pekerjaan maupun tugas, kita bisa mengandalkan komputer dalam melakukan berbagai tugas baik tugas itu berupa membuat suatu dokumen dan lain lain, walaupun semua hal tidak selalu menggunakan komputer.

·       Konsisitensi

            Kelebihan komputer selanjutnya adalah komputer dapat meminimalisir kesalahan dalam mengerjakan pekerjaan, inilah maksud dari konsistensi itu sendiri, komputer menghasilkan hasil yang bebas dari kesalahan, asalkan input serta perintah kerjanya benar.

·       Penyimpanan

            Penyimpanan merupakan hal yang sangat penting tentunya. Komputer dapat menyimpan jumlah data yang sangat banyak dan tersedia untuk diproses kapanpun dibutuhkannya data tersebut. 

·       Komunikasi

            Kelebihan komputer yang satu ini tidak bisa dilewatkan, komputer juga bisa digunakan sebagai alat komunikasi yang tentunya sangat membantu kita. salah satunya komputer dapat berkomunikasi dengan komputer lain melalui jaringan (network).


Kelemahan penggunaan komputer :


·       Pelanggaran kerahasiaan pribadi

           Kelemahan komputer yang satu ini sangat penting, komputer sangat rentan terkena pelanggaran kerahasiaan pribadi bila perlindungan pada komputer tersebut tidak memadai bahkan sampai pencurian informasi maupun identitas yang tersimpan dalam komputer. Apalagi bagi sebuah komputer perusahaan yang memiliki banyak sekali dokumen penting, maka dari itu dibutuhkannya perlindungan untuk komputer.

·       Dampak terhadap tenaga kerja

         Zaman semakin maju serta teknologi semakin berkembang pesat, bahkan pekerjaan yang biasanya dikerjakan oleh manusia, sekarang sudah digantikan oleh mesin, sudah banyak saat ini terutama dalam bidang industri tenaga manusia telah tergantikan dengan tenaga komputer yang dianggap lebih detail. Ini dia salah satu kekurangan komputer yang dapat menyebabkan semakin tingginya angka pengangguran disamping faktor faktor lainnya.

·       Risiko kesehatan

            Nahh.. kelemahan penggunaan komputer yang satu ini yaitu untuk risiko kesehatan inilah yang paling sering terdengar ditelinga kita.. penggunaan komputer yang berlebihan serta posisi tubuh yang tidak sesuai dapat memengaruhi kesehatan kita, contohnya saja kesehatan mata, badan, tangan, dan sebagainya.

·       Dampak lingkungan

             Kelemahan komputer kali ini berpengaruh bagi kelangsungan bumi yaitu dampak komputer bagi lingkungan. Dampak lingkungan ini sendiri merupakan proses dari pembuatan serta limbah dari komputer itu sendiri, baik limbah produksi pembuatan komputer, maupun limbah dari salah satu komponen dari komputer itu yang kita buang begitu saja mungkin karena rusak atau alasan lain. 
         Maka dari itu ada istilah  Green Computing yaitu usaha untuk mengurangi komsumsi listrik dan pemborosan sumber daya lingkungan karena penggunaan komputer.

Strategi yang dilakukan dalam Green Computing :
o   Daur ulang
o   Memperbaiki proses pabrikasi
o   Memperpanjang ‘hidup’ komputer
o   Segera mendonasikan ataupun menghancurkan secara tepat komponen komputer.


            Itu dia berbagai kelebihan dan kelemahan penggunaan komputer dalam kehidupan sehari – hari, alangkah baiknya kita menggunakan sesuatu hal tepat pada porsinya. Maaf kalau ada kata yang kurang berkenan.
Terima kasih dan sampai jumpa dilain waktu.. :v

Comments

Post a Comment